Tanggal 20 – 21 Desember 2009 Majelis Pembinaan Kader Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah Klaten mengadakan Baitul Arqam di SMK Muhammadiyah 2 Klaten Utara. Kegiatan ini diikuti 50 Peserta dari berbagai elemen Ortom dan AUM. Kegiatan di laksanakan indoor & Outdoor. Indoor dengan pengisi materi dari PDM Klaten maupun PD ‘Aisyiyah Klaten. Sedangkan Outdoor dipandu oleh MPK PDM Klaten dengan outboundnya. Kegiatan ini juga melibatkan ortom dalam kepanitiaan yaitu Dewan Sughli HW Klaten di komandani oleh Haryono sebagai Tim Keamanan.
Sabtu, 19 Desember 2009 Panitia mempersiapkan segala sesuatunya kebutuhan pelatihan dibantu Dewan Sughli HW Klaten. Dengan sigap ruangan season utama, ruang tidur, ruang makan dapat diselesaikan dengan rapi. Serta Spanduk - Spanduk Motivasi juga tertempel di dinding - dinding lokasi pelatihan. Dewan Kerabat HW Klaten mendapatkan tugas utama sebagi Tim Keamanan dengan Anggota Kokam Klaten, namun dilapangan juga membantu semua kegiatan demi lancarnya kegiatan BA MPK PD 'Aisyiyah ini.
Ahad, 20 Desember 2009 panitia pelatihan telah siap dengan pendaftarannya di dekat pintu masuk gerbang kedua SMK Muhammadiyah Klaten Utara. Pendaftaran selesai dan dilanjutkan pembukaan. Season demi season terlampaui dengan antusias peserta yang luar biasa. Senin, 21 Desember 2009 MPK PDM Klaten mengawali kegiatan pagi hari degan olahraga dan Outbound dipandu oleh Drs. Aris Munawar, Zie, Bagus Ardheni, dan Erwanto serta dibantu oleh Anggota Dewan Sughli lainnya (TW, Sho, Suryo, Agus, Danang). Outbound ini merefresh sekaligus modal awal pengembangan model - model outbound peserta pelatihan untuk pelaksanaan BA di tingkat cabang maupun ranting.
Tiada gading yang tak retak, panitia sudah berusaha semaksimal mungkin dalam proses pelaksanaan kegiatan Baitul Arqam ini. Meskipun ada sedikit kendala namun tidak menjadi soal berati. Kegiatan berakhir dengan hasil yang memuaskan. Semoga kader - kader hasil dari BA di tingkat Daerah ini dapat mengembangkan kegiatannya di tingkat cabang maupun ranting.
Haryono
Ketua Dewan Sughli Angkatan '09
Ketua Dewan Sughli Angkatan '09
0 komentar:
Posting Komentar